Merauke – Kodam XXIV/Mandala Trikora kembali menunjukkan komitmen nyata dalam memerangi bahaya narkotika dengan menggelar kegiatan Penyuluhan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) Semester I Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini dipusatkan di Lapangan Upacara Makodam XXIV/Mandala Trikora, Senin (05/01/2026).
Kegiatan yang dilaksanakan setelah upacara bendera mingguan ini dipimpin langsung oleh Asintel Kasdam XXIV/Mandala Trikora, Kolonel Arm Suyikno, S.Sos., M.Si., didampingi Pabandya Lid Sintel dam XXIV/Mandala Trikora, Mayor Inf Bambang Setyoadji, S.S.T.Han., S.I.P., M.P.P. Acara diikuti oleh kurang lebih 300 personel yang terdiri dari perwira, bintara, tamtama, serta Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Makodam.
Dalam arahannya, Kolonel Arm Suyikno menegaskan bahwa P4GN bukan sekadar agenda rutin organisasi, melainkan sebuah gerakan moral dan nasional yang bersifat strategis demi menjaga kedaulatan bangsa.
“Penyalahgunaan narkoba adalah ancaman nyata (proxy war) yang menyerang ketahanan nasional kita melalui perusakan moral dan mental generasi bangsa. Sebagai alat negara, prajurit dan PNS Kodam XXIV/Mandala Trikora wajib menjadi garda terdepan dalam pemberantasan narkoba. Tidak ada toleransi bagi anggota yang terlibat, ” tegas Asintel Kasdam.
Selain menerima materi penyuluhan tentang bahaya narkoba dari aspek hukum dan kesehatan, para peserta juga ditekankan untuk senantiasa mengawasi lingkungan keluarga dan masyarakat sekitar agar tidak terjerumus dalam lingkaran gelap narkotika. Sebagai bentuk deteksi dini, kegiatan ini juga dilanjutkan dengan pemeriksaan urine secara acak kepada personel guna memastikan lingkungan Makodam benar-benar bersih dari penyalahgunaan zat terlarang.
Kegiatan berlangsung secara tertib, aman, dan penuh antusiasme, mencerminkan semangat kebersamaan seluruh keluarga besar Kodam XXIV/Mandala Trikora dalam mewujudkan Indonesia Bebas Narkoba.


















































