BLITAR – Pelaksana Tugas Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Blitar, Dr. Andrianto Budi Santoso, S.H., M.H., menghadiri acara Pelantikan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Blitar Periode 2025–2029.
Acara berlangsung khidmat di Pendopo Ronggo Hadi Negoro, Jalan Semeru No. 40, Blitar, pada Rabu (21/5/2025), mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai.
Acara pelantikan ini juga turut dihadiri sejumlah tokoh penting daerah, di antaranya Esti Nugraha (Anggota DPRD Komisi IV), Letkol Inf. Hendra Sukmana (Dandim 0808/Blitar), Kapolres Kota dan Kabupaten Blitar, serta perwakilan FORKOPIMDA dan sejumlah pejabat OPD, seperti BPKAD, DISPORA, BAPPEDA, CABDIN Blitar, DISKOMINFO, dan DISPARBUD.
Pelantikan diawali dengan menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Patriot Olahraga, dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan, prosesi pelantikan pengurus KONI yang baru, serta sambutan dari Ketua KONI Kabupaten Blitar dan Ketua KONI Jawa Timur. Puncak acara ditandai dengan sambutan dari Bupati Blitar, Drs. H. Rijanto, MM.
Dalam sambutannya, Bupati Rijanto menekankan pentingnya pelantikan ini sebagai momentum kebangkitan prestasi olahraga di Kabupaten Blitar. Ia berharap pengurus KONI periode 2025–2029 dapat menjalankan pembinaan atlet secara terarah, profesional, dan kolaboratif.
“Kita berharap KONI dapat lebih fokus pada pembinaan atlet muda, peningkatan sarana dan prasarana olahraga, serta menjunjung tinggi transparansi dalam pengelolaan organisasi, ” tegas Bupati Rijanto.
Bupati juga memberikan apresiasi khusus kepada kepengurusan baru yang didominasi oleh kalangan muda dan mantan atlet. Menurutnya, hal ini menjadi sinyal positif akan hadirnya energi dan semangat baru dalam dunia olahraga di Kabupaten Blitar.
Acara yang ditutup dengan penampilan atlet dan doa bersama ini berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar. Semangat membangun prestasi olahraga daerah semakin menyala dengan semangat baru dari pengurus KONI yang baru dilantik. (*)