Magetan.- Personel Koramil 07/Karangrejo Kodim 0804/Magetan melaksanakan Pam di Pos Pengamanan serta membantu pemberangkatan pemulangan santri Pondok Pesantren Temboro di Desa Temboro Kecamatan Karas Kabupaten Magetan ke daerah masing-masing dengan menggunakan kendaraan Bus. (Senin, 10/03/2025 )
Sertu Basarudin, Babinsa Desa Temboro mengatakan, untuk menunjang keamanan dan kenyamanan serta menjaga stabilitas situasi pasca lebaran di Pondok Pesantren Trangkil Temboro, pihaknya melaksanakan Pengamanan.
"Syukurlah hingga saat ini situasi kondisi arus mudik masih terlihat stabil, belum terlalu padat pemudik, " tandas Sertu Basarudin.
Babinsa Temboro ini menjelaskan, Koramil 07/Karangrejo Kodim 0804/Magetan menerjunkan Babinsa untuk ikut andil dalam pos pengamanan di Ponpes Al-Fatah Temboro yang menjadi titik yang sudah dikoordinasikan dengan pemerintah daerah setempat.
Menurutnya, untuk personel yang melaksanakan pengamanan merupakan anggota dari Koramil 07/Karangrejo jajaran Kodim 0804/Magetan secara bergantian setiap harinya selama pengamanan di Pondok Pesantren ini.
“Di samping itu sesama rekan Babinsa yang melaksanakan pengamanan di Pos Pam Pondok Pesantren ini saling berpesan untuk selalu menjaga kondisi stamina tubuh agar bisa melaksanakan tugas dengan baik, ” pungkasnya. ( KM. 07)