Boven Digoel, - Satgas Yonif 144/Jaya Yudha menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat perbatasan dengan memborong hasil bumi petani lokal di Kampung Mindiptana, Distrik Mindiptana, Kabupaten Boven Digoel, Papua Selatan, pada Jumat (02/05/2025).
Dalam kegiatan yang berlangsung penuh kehangatan tersebut, personel Satgas membeli berbagai hasil pertanian seperti ubi, pisang, sayuran, dan buah-buahan langsung dari warga.
Langkah itu menjadi bagian dari upaya Satgas untuk meningkatkan perekonomian masyarakat serta membangun hubungan yang harmonis dengan penduduk setempat.
Dansatgas Yonif 144/Jaya Yudha, Letkol Inf Eko Siswanto, mengungkapkan jika kegiatan itu merupakan bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan dan pemberdayaan ekonomi lokal.
“Kami hadir tidak hanya untuk menjaga keamanan, tapi juga berperan aktif dalam membantu masyarakat, khususnya dalam bidang ekonomi. Dengan membeli hasil bumi mereka, kami harap para petani semakin semangat untuk terus bercocok tanam, ” ujarnya.
Kegiatan itu, kata Dansatgas, juga menjadi ajang silaturahmi antara aparat dan masyarakat, mempererat hubungan sosial serta meningkatkan rasa aman dan nyaman di wilayah perbatasan.
“Satgas Yonif 144/Jaya Yudha akan terus melaksanakan kegiatan serupa sebagai bentuk pengabdian dan kemanunggalan TNI dengan rakyat, ” tegas Letkol Eko. (*)