Magetan. - Sadar Kesehatan seluruh Anggota dan PNS Koramil 0804/11 Takeran Selepas Apel Pagi Hadiri Sosialisasi Kesehatan bertempat di Aula Makoramil. Selasa (4/3/2025).
Sosialisasi kesehatan ini mempunyai tujuan untuk memberikan edukasi, pengetahuan, serta memberikan sedikit kesadaran kepada seluruh Anggota Koramil 0804/11 Takeran untuk lebih hati hati dan melakukan perilaku hidup sehat agar terhindar dari segala penyakit terutama Stroke .
Stroke adalah gejala-gejala defisit fungsi saraf yang diakibatkan oleh penyakit pembuluh darah otak dan Gangguan fungsi syaraf pada stroke disebabkan suplai darah ke bagian otak berkurang karena penyumbatan atau ketika pembuluh darah diotak Pecah.
Dr. Agung Teguh setiyawan mengatakan “Penyebab stroke di usia muda adalah gaya hidup yang buruk seperti merokok dan minum alkohol yang akan menimbulkan diabetes, tekanan darah tinggi, dan kolesterol tinggi”.
Maka dari itu Perhatikan konsumsi makanan Anda. Hindari makanan yang mengandung terlalu banyak minyak atau daging merah karena hal itu bisa memicu penumpukan lemak dalam darah. Hindari pula melakukan kebiasaan buruk seperti merokok dan mengonsumsi alkohol. Tambahnya .
Bersamaaan kegiatan Danramil 0804/11 Takeran Kapten Arm Agus hariyono mengatakan “Selain olahraga, pola makan juga mesti diperhatikan. Mengonsumsi makanan sehat yang kaya serat sangat penting untuk mencegah penyakit jantung dan stroke”.
Harapannya seluruh Anggota mampu berDinas dengan sehat sehingga mampu sehingga mampu melaksanakan tugas dengan baik dan bermoril Tinggi . Pungkasnya. (R 11)