Magetan. - Kodim 0804/Magetan menggelar Doa bersama Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H di Masjid At-Taqwa Makodim 0804/Magetan Jl. Jend. Sudirman No.42 Magetan, Senin (3/03/2025).
Komandan Kodim (Dandim) 0804/Magetan Letkol Inf Hasan Dasuki, S.Sos., M.I.P., dalam sambutannya, menyampaikan kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT karena kita semua masih diberikan kesehatan dan kesempatan untuk menyambut bulan Ramadhan dengan penuh kebahagiaan. "Kita patut bersyukur, sampai saat ini masih diberikan kesehatan sehingga dapat berkumpul di tempat yang berbahagia ini. Semoga di bulan yang suci ini, kita semua diberikan keberkahan dan kekuatan untuk menjalankan ibadah dengan sebaik-baiknya, " ujar Dandim
Selain itu, Dandim Magetan Letkol Inf Hasan Dasuki, S.Sos., M.I.P., berharap semoga dengan doa bersama ini kita semua Keluarga besar Kodim 0804/Magetan selalu dalam perlindungan Allah SWT dan diberikan Kesuksesan dalam setiap menjalankan tugas. Acara ini juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan keimanan serta ketakwaan kepada Allah SWT.
Di akhir sambutannya, Dandim mengajak seluruh personel yang hadir di masjid At-Taqwa bersama-sama berdoa semoga seluruh Prajurit, PNS, dan Persit Kodim 0804/Magetan beserta keluarga senantiasa diberikan kesehatan, kelancaran rezeki, kesuksesan, serta kebahagiaan di dunia dan akhirat.
Acara Doa Bersama ini diikuti oleh seluruh Prajurit dan PNS Kodim 0804/Magetan, acara ditutup dengan Doa bersama yang dipimpin oleh Serka Eko Heri. (Mc0804)