Mojokerto, –Dalam rangka memperingati Hari Kartini ke-146, para prajurit Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad) Srikandi Korem 082/CPYJ menggelar upacara bendera dengan penuh khidmat di Lapangan Upacara Cikaran Asrama Korem 082/CPYJ Jalan Gajah Mada No. 4 Magersari Kota Mojokerto, pada Senin (21/04/2025).
Upacara yang diikuti oleh seluruh personel militer dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) wanita Korem 082/CPYJ ini bertujuan untuk mengenang jasa dan perjuangan Raden Ajeng Kartini sebagai pelopor emansipasi wanita di Indonesia. Suasana khidmat terasa saat pengibaran bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya.
"Peringatan Hari Kartini ini bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga sebagai momentum untuk merefleksikan diri dan terus meningkatkan kualitas diri sebagai wanita Indonesia yang berdaya saing dan berkontribusi positif bagi masyarakat, bangsa, dan negara, ".
Letkol Cke (K) Trieva Citra N, S.E., M.M Srikandi Korem 082/CPYJ, selaku Irup mengungkapkan rasa bangganya dapat memperingati Hari Kartini bersama rekan-rekan sejawat. "Semangat Kartini menginspirasi kami untuk terus berprestasi dan memberikan yang terbaik dalam setiap pelaksanaan tugas sebagai prajurit TNI AD, " katanya.
Dengan terselenggaranya upacara peringatan Hari Kartini ini, Korem 082/CPYJ menunjukkan komitmennya dalam menghargai peran dan kontribusi wanita, serta meneladani semangat perjuangan R.A. Kartini dalam memajukan bangsa dan negara. (Penrem)