Cipanas – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Danramil 0305/Cipanas Kodim 0603/Lebak Lettu Inf Slamet Riyadi bersama anggota Babinsa melaksanakan kegiatan apel kesiapsiagaan dan patroli pengamanan di wilayah Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak, pada Rabu, 31 Desember 2025.
Kegiatan apel kesiapsiagaan ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas TNI, Polri, dan unsur pemerintah daerah dalam menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif selama momentum Natal dan pergantian Tahun Baru.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut:
1. Kompol Ferizal Ardiles Mawardi, S.IK., S.H. (Kapolsek Cipanas)
2. Lettu Inf Slamet Riyadi (Danramil 0305/Cipanas)
3. Deri Kustiwan, S.Pd (Satpol PP)
4. Sertu Abdul Wahid (Babinsa)
5. Kopda Sukirman (Babinsa)
6. Aipda Kelan (Polsek Cipanas)
7. Bripka Yuswadi (Polsek Cipanas)
8. Ipda M. Galih Arfiyanto (Panit Opsnal I Reskrim Polsek Cipanas)
9. Aiptu Ker Marsanto (Polsek Cipanas)
10. Serma Shodiq Antara (Babinsa)
Usai pelaksanaan apel, kegiatan dilanjutkan dengan patroli bersama di sejumlah titik yang dianggap rawan guna mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Secara keseluruhan, kegiatan apel kesiapsiagaan dan patroli pengamanan Natal dan Tahun Baru di wilayah Kecamatan Cipanas berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
Sinergi antarinstansi diharapkan dapat terus terjalin demi terciptanya rasa aman bagi masyarakat.


















































