Dogiyai, - Satgas Yonif 711/Raksatama bersama warga Kampung Bomomani, Distrik Mapia, Kabupaten Dogiyai menggelar aksi karya bakti sebagai wujud kepedulian terhadap kebersihan dan kenyamanan lingkungan, sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, pada Jumat (09/01/2026).
Kegiatan karya bakti tersebut melibatkan personel Satgas Yonif 711/Raksatama dan warga setempat yang secara bersama-sama membersihkan lingkungan kampung, seperti jalan kampung, parit, serta fasilitas umum. Aksi gotong-royong itu berlangsung dengan penuh semangat dan kebersamaan.
Danpos Mapia, Letda Inf Apriyono, mengatakan jika kegiatan karya bakti itu merupakan bagian dari pembinaan teritorial dan upaya TNI untuk selalu hadir di tengah masyarakat.
“Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin menumbuhkan semangat gotong-royong serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat, ” ujarnya.
Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat Kampung Bomomani mengapresiasi kehadiran dan peran aktif Satgas Yonif 711/Raksatama. Ia mengatakan karya bakti itu sangat membantu warga dalam menjaga kebersihan lingkungan dan menciptakan suasana kampung yang lebih nyaman dan sehat.
Selain membersihkan lingkungan, kegiatan ini juga menjadi sarana komunikasi dan silaturahmi antara personel Satgas dan warga.
“Diharapkan, melalui aksi karya bakti ini, hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat Kampung Bomomani dapat terus terjalin dengan baik, ” tambah Letda Inf Apriyono. (*)


















































