Babinsa Koramil 0804/01 Magetan Bantu Percepat Penanganan Stunting  

1 day ago 9

Magetan. Babinsa 0804/01 Magetan Serka Ponijan bersama Bhabinkamtibmas kelurahan Tawanganom menghadiri pelaksanaan kegiatan (Ngentas Nasi) Tawanganom Evaluasi dan atasi Anak Stunting bertempat di Pendopo Kelurahan Tawanganom Kecamatan Magetan Kabupaten Magetan.

 Kegiatan (Ngentas Nasi) Tawanganom Evaluasi dan Atasi Anak Stunting bertempat di Pendopo Kelurahan Tawanganom tersebut dihadiri oleh Ibu Aminatus Solekah dari PLKB Kecamatan Magetan, Kepala Kelurahan Tawanganom Safaat Setya Romandon S.STP, Babinsa kelurahan Tawanganom Serka Ponijan, Bhabinkantibmas kelurahan Tawanganom Bripka Fenly, Perangkat Kelurahan Tawanganom, Bidan Kelurahan Tawanganom ibu Ima, Team Pendamping Keluarga, Orang tua dan balita Warga kelurahan Tawanganom.

Stunting menjadi perhatian di Kelurahan Tawanganom Kecamatan Magetan kabupaten Magetan. Untuk itu, Babinsa dan Bhabinkamtibmas  bahu-membahu dengan Kelurahan Tawanganom dalam upaya pencegahan stunting.

 Dalam kesempatan tersebut Babinsa kelurahan Tawanganom Serka Ponijan menyampaikan bahwa dalam rangka giat monitoring pada hari ini dilaksanakan penyuluhan  sekaligus pemberian makanan tambahan berupa telur kepada anak penderita stunting/Gizi kurang kepada anak Balita.

Ia juga Menyampaikan pesan kepada orang tua anak penderita stunting/Gizi kurang agar tetap menjaga kebersihan tempat tinggal dan tetap berkordinasi dengan pihak Puskesmas Candirejo Magetan/Bidan setempat bertujuan untuk Pencegahan stunting(Gizi Kurang), menurunkan angka stunting(Gizi Kurang) di Kecamatan Magetan khususnya kelurahan Tawanganom ini.

Sementara itu, Kepala Kelurahan Tawanganom mengucapkan terimakasih kepada Babinsa kelurahan Tawanganom Koramil 0804/01 Magetan Bhabinkamtibmas Polsek Magetan karena turut berpartisipasi dalam penanganan masalah Stunting di kelurahan Tawanganom ini.

Read Entire Article
Sekitar Pulau| | | |